The effect of tempering temperature in las connection (SMAW) at carbon steel pipes AISI 1018 on mechanical properties

Authors

  • Sri Mulyo Bondan Respati Universitas Wahid Hasyim
  • Helmy Purwanto Universitas Wahid Hasyim
  • Afifudin Afifudin Universitas Wahid Hasyim

DOI:

https://doi.org/10.36289/jtmi.v15i1.149

Keywords:

kekerasan, kekuatan tarik, pipa baja karbon, SMAW, tempering

Abstract

Pengelasan merupakan proses penyambungan dua buah logam atau lebih dengan cara mencairkan sebagian dari logam induk. Tujuan dari kajian ini adalah untuk mengetahui pengaruh tempering pada pipa baja karbon hasil pengelasan SMAW (shield metal arc welding) terhadap kekuatan tarik, kekerasan dan mikrostruktur. Tujuan dari proses tempering adalah untuk menghilangkan tegangan dalam dan mengurangi kekerasan. Material yang digunakan pada kajian ini adalah pipa baja karbon rendah berdiameter 2 inchi, dengan variasi suhu tempering antra 400oC, 450oC 500oC, 550oC dan 600oC. Nilai kekuatan tarik paling tinggi pada spesimen tanpa temper  sebesar 489,85 MPa, sedangkan nilai uji tarik paling rendah terdapat pada spesimen dengan temper 400oC sebesar 391,13 MPa. Nilai kekerasan tertinggi terdapat pada daerah HAZ pada spesimen tanpa temper sebesar 58 HRB dan nilai kekerasan terendah terdapat pada spesimen dengan temper 550oC pada daerah logam las sebesar 34,7 HRB. Sedangkan pengaruh tempering terhadap struktur mikro pada hasil pengelasan pada daerah logam induk dengan pengaruh temper 550oC tampak struktur ferit dan perlit yang halus dan rapat.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2020-04-08

Issue

Section

Mechanical Engineering